Rabu, 23 Oktober 2013

Membuat Pretty URL Menggunakan FriendlyId


FriendlyId merupakan gem untuk membuat url menjadi lebih bersahabat. Misal pada aplikasi kita terdapat model user, ketika kita ingin melihat detail dari user tertentu biasanya url menunjukan /users/id_user. Akan lebih bermakna jika url tersebut menjadi /users/nama_user, nah agar FriendlyId merupakan gem yang bisa membantu kita menjadikan url tidak menggunakan id tapi slug.

Pada kesempatan ini akan dijelaskan mengenai cara menggunakan FriendlyId pada aplikasi ruby on rails, berikut langkah-langkahnya: 

- Tambahkan pada Gemfile

gem "friendly_id"

- Kemudian pada console jalankan  

gem "friendly_id"

- Buat User menggunakan scaffold

rails generate scaffold user name:string slug:string

- Edit file migration untuk create user, lalu pada file migration tersebut tambahkan script berikut

add_index :users, :slug, unique: true

- Kemudian pada console jalankan 

rake db:migrate

- Edit model user sehingga menjadi seperti berikut

class User < ActiveRecord::Base
  extend FriendlyId
  friendly_id :name, use: :slugged
end

- Buat user pada console

User.create! name: "John Smith"

- Kemudian jalankan server

rails server

- Kemudian jalankan browser lalu ketikan url berikut

http://localhost:3000/users/john-smith


Selamat mencoba dan Happy Coding :)

 

 

 

 

 

 

 

 

1 komentar: